Scroll to Top
Tugas Pemuda Pandu SR PGI XVII di Sumba Tidak Ringan
Posted by maxfm on 25th Oktober 2019
| 2556 views
Penyambutan Peserta Pandu SR PGI XVII di GKS Payeti [Foto: Heinrich Dengi]

MaxFM, Waingapu – Tugas Pemuda Pandu Sidang Raya SR Persekutuan Gereja-Gereja di Indonesia PGI XVII di Gereja Kristen Sumba GKS cukup banyak.

Salah satu panitia SR XVII yang masuk dalam seksi acara, Pendeta Fandrian Nggala Hukapati dalam wawancara lewat telpon di Radio Max 96.9FM, Jumat (25/10/2019) mengatakan tugas Pandu cukup berat.

“Dalam pemikiran Pandu sudah tertanam mereka akan bangun paling pagi sebelum peserta SR bangun dan tidur malam paling akhir setelah peserta SR tidur,” kata Pendeta Fandrian Nggala Hukapati.




Masih kata Pendeta Fandrian Nggala Hukapati, tugas Pandu antara lain dalam bidang Akomodasi dan Trasnportasi.

“Dalam bidang akomodasi dan transportasi, Pandu SR akan melayani peserta SR mulai dari penjemputan di Bandara ke penginapan rumah-rumah warga, selain itu Pandu SR juga akan melayani pengantaran peserta SR dari penginapan di rumah warga menuju ke lokasi persidangan dan mengatar pulang dari lokasi sidang ke penginapan di rumah warga, serta membantu panitia SR dalam acara pembukaan dan penutupan maupun dalam ibadah-ibadah harian, misalkan sebagai liturgos ataupun sebagai pengisi acara,” jelas Pendeta Fandrian Nggala Hukapati.

Tugas lain pandu yang juga tidak ringan kata Pendeta Fandrian Nggala Hukapati yang juga masuk dalam sesi acara SR PGI XVII adalah membantu di kesekteriatan dan persidangan.



Penyambutan Peserta Pandu SR PGI XVII di GKS Payeti [Foto: HeinrichDengi]

Dalam tugas ini Pandu antara laian membantu proses registrasi peserta SR, Pandu akan membantu panitia dalam memenuhi kelengkapan peserta SR PGI XVII yang berkaitan dengan registrasi, membantu dalam proses pendukomentasian, pengadan materi-materi persidangan, membantu pembagian atau mendistribusikan materi persidangan, membantu dan memastikan pengoperasian segala kebutuhan prasarana dan sarana menunjang persidangan seperti peralatan multimedia dan lainnya, serta yang tidak kalah penting adalah memastikan seluruh peserta persidangan berada di lokasi persidangan sesuai dengan jadwal yang sudah ditetapkan.

Untuk SR PGI XVII di GKS, tahun 2019 ini, melibatkan sekitar 200 Pemuda Pandu yang bertugas saat kegiatan Pra Sidang Raya Perempuan di GKS Mata, Waitabula, Sumba Barat Daya, Pra Sidang Raya Pemuda di GKS Jemaat Waikabubak, Sumba Barat, Pra Sidang Raya Majelis Pekerja Lengkap PGI di GKS Jemaat Waibakul, Sumba Tengah serta saat SR PGI XVII di Gedung Pendeta Hapu Mbay Waingapu, Sumba Timur.

Show Buttons
Hide Buttons