Scroll to Top
Tiga Sembuh, Tiga Masih Positif
Posted by maxfm on 9th November 2020
| 1211 views

MaxFM, Waingapu – Hasil pemeriksaan sampel swab kedua bagi enam pasien positif Covid-19 di Kabupaten Sumba Timur, menunjukkan tiga pasien dengan hasil negatif dan dinyatakan sembuh, sedangkan tiga lainnya masih positif, sehingga masih harus dirawat di ruang isolasi RSUD URM Waingapu.




Hal ini terbaca dari laporan harian Posko Covid-19 Kabupaten Sumba Timur, Minggu (8/11/2020). Dimana dari jumlah kasus positif Covid-19 di Kabupaten Sumba Timur yang sebelumnya berjumlah sembilan yang masih dirawat,tiga diantaranya dinyatakan sembuh, sehingga tersisa enam yang masih dirawat.

Dengan tambahan tiga pasien sembuh ini, total pasien positif Covid-19 di Kabupaten Sumba Timur yang dinyatakan sembuh sudah sebanyak 22 pasien sembuh, dua meninggal dan enam lainnya masih dirawat.



Juru bicara Satuan Tugas percepatan penanganan Covid-19 Kabupaten Sumba Timur, dr. Chrisnawan Tri Haryantana, M.Kes melalui Kepala Bidang Pencegahan dan Pemberantasan Penyakit Dinas Kesehatan Kabupaten Sumba Timur, Jonker Telnoni, M.Kes yang dikonfirmasi melalui sambungan telepon, Minggu (8/11/2020) malam menjelaskan tiga pasien yang dinyatakan sembuh ini terdiri dari dua pasien dari Kecamatan Umalulu, yakni dua konsultan pada PT Muria Sumba Manis (MSM), dan satu pasien dari Kecamatan Kambera klaster pelaku perjalanan dari Papua.

“Tiga kasus yang sembuh ini adalah kasus 22, 23 dan kasus 27. Sedangkan kasus 24, 25, dan 26 masih positif,” jelasnya.




Jonker juga menjelaskan ketiga pasien yang dinyatakan sembuh ini sudah dijemput oleh keluarganya sehingga sudah kembali ke rumah keluarga masing-masing dengan baik. Namun ketiga pasien ini tetap diminta untuk menghindari kontak langsung dengan keluarga dan segera menghubungi petugas kesehatan jika mengalami gejala ulang Covid-19.

“Kita pesan agar tetap lakukan protokol kesehatan secara tertib dan ketat, agar kita minimalisir penyebaran kasus ini,” urainya.



Mengenai sisa 10 sampel yang belum keluar hasilnya saat ini, Jonker menjelaskan hal itu adalah sampel dari kontak erat dari kasus-kasus positif yang ada di RSUD URM Waingapu saat ini, tidak termasuk tiga kasus positif yang baru yakni kasus 28, 29, dan 30.

“Tiga kasus baru, rencana besok baru akan kita ambil swab kedua. Karena kali lalu belum cukup waktu untuk diambil lagi,” urainya.



Mengenai data pelaku perjalanan dari luar daerah yang masuk ke Kabupaten Sumba Timur hingga Minggu (8/11/200), menurut Jonker sebanyak 20.696, atau bertambah 92 pelaku perjalanan yang baru tiba di Sumba Timur Minggu (8/11/2020), dibandingkan dengan angka pelaku perjalanan Sabtu (7/11/2020) sebanyak 20.604 orang.(ONI)

Print Friendly, PDF & Email
Show Buttons
Hide Buttons