Scroll to Top
Satu Peserta Positif Antigen Ratusan Lainnya Negatif
Posted by maxfm on 13th September 2021
| 1241 views
Peserta tes PPPK bidang kependidikan mengikuti rapid antigen di Dinas Pendidikan Kabupaten Sumba Timur. (FOTO: ONI)

MaxFM, Waingapu – Satu orang peserta tes Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) guru tingkat Kabupaten Sumba Timur dinyatakan positif Covid-19 sesuai dengan hasil pemeriksaan rapid antigen yang dilaksanakan di Kantor Dinas Pendidikan Kabupaten Sumba Timur, Minggu (12/09/2021).



Karenanya sesuai dengan aturan satuan tugas (Satgas) penanganan Covid-19 Kabupaten Sumba Timur, yang bersangkutan harus menjalani isolasi selama 14 hari ke depan. Sementara mengenai apakah yang bersangkutan masih dapat mengikuti seleksi atau tidak menjadi kewenangan Dinas Pendidikan Kabupaten Sumba Timur sebagai penyelenggara.

Dr. Alhaerani Manu Mesa, Minggu (12/09/2021) malam menjelaskan lewat pesan WA, total peserta seleksi PPPK yang akan mengikuti Seleksi Kemampuan Dasar (SKD) Senin (13/09/2021) dan mengikuti tes rapid antigen Minggu (12/09/2021) sesuai aplikasi sebanyak 350 orang. Namun yang datang mengikuti rapid antigen di Dinas Pendidikan Kabupaten Sumba Timur, hanya sebanyak 294 orang.

“Satu orang positif, sisanya negatif,” jelasnya.



Bupati Sumba Timur, Drs. Khristofel Praing, M.Si., yang dikonfirmasi mengenai pemeriksaan antigen ini apakah biayanya dibebankan kepada para peserta tes atau tidak Minggu (13/09/2021) malam mengungkapkan pelaksanaan rapid tes antigen gratis bagi kontak erat namun untuk umum berbayar sesuai ketentuan yang berlaku.

Namun mantan Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Sumba Timur ini menambahkan, kegiatan ini langsung dikoordinasi oleh Dinas Pendidikan Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) bersama Dinas Pendidikan Kabupaten Sumba Timur, sehingga tidak melalui pemerintah Kabupaten Sumba Timur.




“Biaya rapid antigen dibebankan kepada anggaran dari kementerian pendidikan, sehingga para peserta juga tidak perlu membayar,” ungkapnya.

Untuk diketahui pelaksanaan ujian SKB untuk formasi PPPK bidang kependidikan akan hari ini, Senin (13/09/2021) dan di Kabupaten Sumba Timur akan menggunakan tiga sekolah sebagai tempat penyelenggaraan berbasis CAT yakni SMA Negeri 1 Waingapu, SMK Negeri 1 dan 2 Waingapu.(ONI)

Show Buttons
Hide Buttons