MaxFM, Waingapu – Prospek masyarakat Nusa Tenggara Timur, NTT, dalam berinvestasi dinilai baik.
Hal ini dikatakan pengawas Bursa Efek Indonesia Kantor Perwakilan Bali, I Gusti Agus Andiyasa dalam Media Gathering dan Workshop Jurnalis Keuangan se Bali dan Nusa Tenggara di Kintamani, Bali, beberapa waktu lalu.
Kata dia pihaknya sudah beberapa kali melakukan sosialisasi tentang pasar modal di NTT dan masyarakat setempat terlihat atusias.
“Kalau di NTT kita beberapa kali ke situ, masyarakat di situ antusia banget tentang pasar modal, apalagi di situ dengar-dengar banyak investasi bodong, jadi mereka perlu juga diedukasi terhadap investasi, karena kita bagian dari investasi, kita edukasi investor itu dan masayarakat juga tertarik, saya lihat sih prospeknya bagus di NTT,” kata pengawas Bursa Efek Indonesia Kantor Perwakilan Bali, I Gusti Agus Andiyasa.
Lanjut pengawas Bursa Efek Indonesia Kantor Perwakilan Bali, I Gusti Agus Andiyasa, dalam beberapa waktu ini, pihaknya juga melakukan edukasi tentang pasar modal ke berbagai lapisan masyarakat, mulai dari siswa SMP, SMA, mahasiswa, masyarakat umum juga ke instansi.
Masih kata pengawas Bursa Efek Indonesia Kantor Perwakilan Bali I Gusti Agus Andiyasa, pihaknya juga mengajak masyarakat untuk menabung saham, dengan mengkampanyekan “Yuk Menabung Saham”, yang intinya untuk mendorong kebiasaan masyarakat bukan hanya menabung di bank tetapi juga agar masyarakat punya kebiasaan berinvestasi.